Luke 13

1Pada waktu itu, beberapa orang disana berkata kepadaNya tentang orang-orang Galilea yang darahnya dicampur dengan korban mereka sendiri oleh Pilatus. 2Yesus menjawab dan berkata kepada mereka, “Apakah kalian berpikir bahwa orang-orang Galilea tersebut lebih berdosa dari pada yang lain karena harus menderita demikian? 3Tidak, Aku berkata kepada kalian, tetapi apabila kalian tidak bertobat maka kalian semua akan binasa seperti mereka.

4Atau seperti delapan belas orang di Siloam yang mati terbunuh karena tertimpa menara, Apakah kalian berpikir mereka lebih berdosa dari pada orang-orang di Yerusalem? 5Aku berkata, sama sekali tidak. Tetapi apabila kalian tidak bertobat, maka kalian semua juga akan binasa.”

6Yesus menyampaikan perumpamaan ini, “Ada seorang menanam pohon ara di kebun anggurnya dan dia datang untuk melihat buah di pohon itu tetapi dia tidak menemukan satu buah pun. 7Maka orang tersebut berkata kepada tukang kebunnya, ‘Lihatlah, telah tiga tahun aku datang dan mencoba menemukan buah di pohon ara ini tetapi tidak satupun ditemukan. Tebanglah pohon ini. Mengapa dibiarkan untuk menyia-nyiakan tanah?’

8Tukang kebunnya menjawab dan berkata, ‘Biarkanlah pohon itu setahun ini sambil aku menggali di sekelilingnya dan menaruh pupuk. 9Apabila pohon itu berbuah tahun depan, itu baik; tetapi apabila tidak, maka tebanglah!”

10Sekarang Yesus mengajar di salah satu rumah ibadah pada hari Sabat. 11Lihatlah, ada seorang wanita yang telah delapan belas tahun kerasukan roh lemah, dan dia bungkuk dan tidak bisa berdiri tegap.

12Ketika Yesus melihatnya, Dia memanggilnya dan berkata, “Hai ibu, engkau telah dibebaskan dari kelemahanmu.” 13Dia meletakkan tanganNya di atasnya, dan dengan segera dia menjadi tegap dan dia memuji Allah. 14Tetapi kepala rumah ibadah menjadi marah karena Yesus menyembuhkan pada hari Sabat. Maka kepala rumah ibadah menjawab dan berkata kepada orang banyak, “Ada enam hari yang dibutuhkan untuk bekerja. Gunakanlah waktu tersebut untuk menyembuhkan, tetapi tidak pada hari Sabat.”

15Tuhan menjawabnya dan berkata, “Munafik! Tidakkah setiap orang dari kalian melepaskan keledai dan sapi kalian dari kandang dan membawa ke tempat minum pada hari Sabat? 16Demikian pula anak perempuan Abraham ini, yang telah dibelenggu oleh iblis selama delapan belas tahun, tidak pantaskah dia dilepaskan dari belenggunya pada hari Sabat?”

17Ketika Dia berbicara demikian, mereka yang melawanNya menjadi malu, tetapi semua orang banyak bersukacita atas segala hal hebat yang Dia lakukan.

18Kemudian Yesus berkata, “Seperti apakah kerajaan Allah, dan dengan apakah Aku bisa membandingkannya? 19Kerajaan Allah itu seperti biji sesawi yang diambil manusia dan ditaburkan di kebun, dan tumbuh menjadi pohon yang besar, dan burung-burung di langit membuat sarang-sarang mereka pada batang-batangnya.”

20Sekali lagi Dia berkata, “Dengan apakah Aku bisa mengumpamakan kerajaan Allah? 21Kerajaan Allah itu bagaikan ragi yang diambil oleh seorang wanita dan dicampurkan dengan tiga takar tepung sampai mengembang.”

22Yesus mengunjungi setiap kota dan desa dalam perjalanan ke Yerusalem dan mengajar mereka. 23Seseorang berkata kepadaNya, “Tuhan, apakah hanya beberapa orang saja yang diselamatkan?” Maka jawabNya kepada mereka, 24“Berjuanglah untuk masuk melalui pintu yang sempit, karena banyak yang mencoba tetapi tidak bisa masuk.

25Jika pemilik rumah telah bangun dan mengunci pintu, maka kalian akan berdiri di luar dan menggedor pintu dan berteriak, ‘Tuan, tuan, biarkan kami masuk.’ Dan dia akan menjawab dan berkata kepada kalian, ‘Aku tidak mengenal kalian maupun dari mana kalian berasal.’ 26Kemudian kalian akan berkata, ‘Kami telah makan dan minum di depan tuan dan tuan mengajar kami di jalanan.’ 27Tetapi Dia akan menjawab, ‘Aku berkata kepada kalian, Aku tidak tahu dari mana kalian berasal. Pergilah dari padaku, kalian pembuat kejahatan!”

28Maka akan ada tangisan dan kertakan gigi ketika kalian melihat Abraham, Isak, dan Yakub dan semua nabi-nabi di dalam kerjaan Allah, tetapi kalian -- kalian akan dilemparkan keluar. 29Mereka akan datang dari timur, barat, utara, dan selatan, dan menikmati jamuan makan malam di dalam kerajaan Allah. 30Dan ketahuilah ini, bahwa orang yang terakhir menjadi pertama, dan orang yang pertama akan menjadi yang terakhir.”

31Tak berapa lama kemudian, beberapa orang Farisi hadir dan berkata kepadaNya, “Pergi dan tinggalkanlah tempat ini karena Herodes ingin membunuhMu.” 32Yesus berkata, “Pergi dan katakanlah kepada serigala itu, ‘Lihatlah, Aku mengusir para setan, dan melakukan penyembuhan hari ini dan besok, dan pada hari yang ketiga Aku akan mencapai tujuanKu.’ 33Bagaimanapun juga, penting bagiKu untuk melanjutkannya hari ini, besok, dan hari yang akan datang, karena tidak seharusnya membunuh seorang nabi jauh dari Yerusalem.

34Yerusalem, Yerusalem, yang membunuh para nabi dan melempari dengan batu sampai mati mereka yang dikirim kepada kalian. Berkali-kali Aku ingin mengumpulkan kalian seperti induk ayam yang mengumpulkan anak-anaknya untuk dilindungi di bawah sayapnya, tetapi kalian tidak mau. Lihatlah, rumah kalian telah ditinggalkan. Aku berkata kepada kalian, kalian tidak akan melihat Aku sampai kalian berkata, ‘Diberkatilah Dia yang datang dalam nama Tuhan.’”

35

Copyright information for IndULB